Ketua KNPI Pagelaran Sebut Risya Azahra Natakusuma Representasi Kaum Muda Dalam Kontestasi Pilkada Pandeglang

    Ketua KNPI Pagelaran Sebut Risya Azahra Natakusuma Representasi Kaum Muda Dalam Kontestasi Pilkada Pandeglang
    Risya Azahra Natakusuma

    PANDEGLANG, BANTEN, - Usai berakhirnya Pemilihan Presiden (Pilpres) dan Pemilihan Legislatif (Pileg) serta Pemilihan Dewan Perwakilan Daerah (DPD) pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, kini konsentrasi masyarakat Kabupaten Pandeglang tertuju pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) November 2024 mendatang, menentukan siapa figur politik yang layak dan pantas menjadi orang nomor satu di Pemerintahan Kabupaten Pandeglang Propinsi Banten.

    Figur Politik Risya Azzahra Natakusuma, yang sempat mencalonkan pada bursa demokrasi pemilihan legislatif 2024 lalu dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), salah satu nama yang kerap disebut masyarakat Pandeglang, merupakan figur politikus muda ini dinilai mampu memberikan nuansa baru bagi kemajuan dan kemakmuran masyarakat Pandeglang kedepan.

    Baru - baru ini sinyal dukungan kepada Risya datang dari beragam elemen masyarakat Pandeglang, mulai dari Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda hingga Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) mulai menyuarakan dukungannya untuk Risya.

    Seperti yang disampaikan Ketua KNPI Kecamatan Pagelaran, Haerullah saat ditemui dikediamannya, Minggu (3/02/2024), merasa kalau Risya adalah representasi kepemimpinan kaum muda dalam kontestasi Calon Bupati Pandeglang. 

    " Terlepas dia anak Bupati atau anak siapapun, dalam pemilihan nanti semua bermuara pada masyarakat Kabupaten Pandeglang , karena kedaulatan ada ditangan Rakyat sebagai pemegang hak suara, " ujar Haerullah

    Dikatakan, dalam era demokrasi yang dianut Negara Kesatuan Republik Indonesia tidak ada istilah membangun dinasti atau melanggengkan kekuasaan. Politik sebuah bangsa yang bernama Indonesia ini diharapkan bersama akan membawa kemajuan bagi bangsa ini dan kematangan berdemokrasi.

    "Untuk itu saya secara pribadi mendukung dan mendorong adanya keterwakilan kaum muda dalam kontestasi Pikada 2024 dengan menempatkan Risya sebagai Calon Bupati Kabupaten Pandeglang" tegasnya. 

    Bagi Haerullah, Pilkada hanyalah suatu sarana dialektika kebangsaan untuk melakukan pergantian tampuk kepemimpinan elite di setiap tingkatan, yang tujuannya meningkatkan pelayanan publik demi terciptanya kemajuan dan perbaikan disegala lini atas segudang permasalahan di kota pandeglang ini. 

    "Biarkan Masyarakat menentukan. Jadi jika suka silakan coblos dan jika tidak suka bisa coblos calon yang lainnya, " pungkasnya.***

    azahra knpi calon bupati pandeglang pandeglang figur politik pilkada pandeglang
    AndangSuherman

    AndangSuherman

    Artikel Sebelumnya

    Ketua MJB Panji Yuri ; Publikasi Pengelolaan...

    Artikel Berikutnya

    Proyek Drainase Jalan Raya Pandeglang -...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Panglima TNI Bersama Ketum Dharma Pertiwi Resmikan Kantor Dharma Pertiwi di Menteng
    Hendri Kampai: Di Indonesia, Rakyat Lebih Percaya Cuitan Netizen daripada Omongan Pejabat?
    Kementerian ATR/BPN Investigasi Polemik Sertipikat HGB di Lokasi Pagar Laut
    Panglima TNI Resmikan Gedung Trisula Denjaka dan Serahkan Ransus Mobile Dual Ramp System

    Tags